Sunday, November 11, 2012

Pengantar Teknologi Infomasi - Teknologi Informasi 3


TI Dapat Membantu Kita Menjadi Lebih Produktif
          Dengan TI kita dapat meningkatkan produktifitas secara drastis.
          Saat ini aplikasi pengolah kata dapat mencek gramar dari kata yang kita tulis, dan bahkan mengkoreksi ejaan bersamaan saat kita menuliskannya.
          Berbicara dalam penggunaan kertas untuk dokumentasi, saat ini dengan bantuan TI suatu perusahaan dapat membuat laporan pemasaran selama setahun hanya dalam waktu kurang dari lima menit, yang mustahil dapat dilakukan 30 tahun yang lalu.
          Dalam bidang perbankan, kita dapat melakukan transaksi setiap saat secara on-line melalui mesin ATM, dari seluruh dunia dengan pelayanan selama 24 jam.
TI Adalah Sesuatu Yang Menarik dan Menantang
          Dalam tahun 1978 Apple menjual komputer mikro Apple II, dan tahun 1982 IBM menjual PC pertama Sejak itu TI mulai berkembang dengan pesat.
          CD ROM mulai dijual secara komersial pada tahun 1992, dan saat ini kita dapat mendengarkan lagu faforit kita sambil mengerjakan pekerjaan lain seperti membuat makalah.

          Kita bahkan dapat melihat siaran televisi secara langsung dari negara lain dan menangkap siarannya untuk direkam dalam hard disk, yang selanjutnya dapat mengubah latar belakang musik maupun melakukan editing lainnya dan menyimpan hasil akhirnya ke CD.
TI Akan Meningkatkan Karir Kita
          Kemampuan kita dalam menggunakan IT saat ini adalah sangat penting, karena dapat merupakan ketrampilan kerja yang menjadi tuntutan bagi semua pencari kerja saat ini.
          Saat ini ketrampilan akan TI sama dengan kemampuan membaca, aritmatika, dan kemampuan berkomunikasi. Kita perlu mempunyai ketrampilan ini untuk mendapatkan pekerjaan yang baik, dan akan menjadi keharusan pada masa yang akan datang.
          Perusahaan menginginkan seseorang yang mahir dibidang TI sehingga meningkatkan produktifitas dan membuat perusahaan menjadi lebih maju.
TI Akan Memberikan Kesempatan Yang Menjanjikan
          Akhirnya, dengan TI kita akan memperoleh kesempatan yang menjanjikan, yang dapat membukakan banyak pintu kesempatan, dan terutama TI akan membukakan pintu dunia pada kita.
          TI tools seperti internet dan WWW (world wide web) memungkinkan kita secara virtual melakukan perjalanan ke seluruh penjuru dunia, berkomunikasi dengan orang dari seluruh dunia, mencari informasi dan melakukan pertukaran informasi dari seluruh dunia, ,mempelajari berbagai perbedaan budaya yang menarik, dan mempelajari segala sesuatu yang ingin diketahui.

lanjutan klik disini....

No comments:

Post a Comment

Silahkan berkomentar. . .